get app
inews
Aa Text
Read Next : 27 Pemain Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong Mengaku Tak Keberatan Latih Timnas Indonesia Senior dan U-20

Jum'at, 17 Juni 2022 | 20:14 WIB
header img
PSSI memastikan Shin Tae-yong akan membesut Timnas Indonesia dan U-20. Pelatih asal Korea Selatan itu mengaku tidak kewalahan harus menukangi lebih dari satu tim. Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal

JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memastikan Shin Tae-yong akan membesut Tim Nasional (Timnas) Indonesia dan U-20. Pelatih asal Korea Selatan itu mengaku tidak kewalahan harus menukangi lebih dari satu tim. 

Di bawah kepemimpinan Shin, skuad Garuda bisa meraih hasil cukup memuaskan. Yang terbaru, dia membantu tim Merah Putih merebut tiket Piala Asia 2023. PSSI tadinya berencana untuk menggeser posisi Shin sebagai pelatih tim senior. 

Namun, akhirnya itu diurungkan setelah pelatih berusia 52 tahun itu mencatat hasil memuaskan saat kualifikasi Piala Asia 2023. Meski harus melatih lebih dari satu tim, Shin mengaku tidak merasa keberatan. 

Dia bahkan menilai hal itu akan berdampak positif baik bagi perkembangan sepak bola Indonesia kedepannya. 

“Sampai saat ini sih tidak ada masalah. Dengan begitu, memang bisa menemukan sepak bola (yang cocok untuk) Indonesia,” ungkap Shin di Jakarta. 

Namun, juru taktik berusia 52 tahun itu mengakui tidak mudah melatih lebih dari satu tim sekaligus. Apalagi, masih cukup banyak yang harus dibenahi. 

“Saya memang merasa capek. Tapi, bagus ya dari usia mulai dari usia dini U-20 dan senior. Sistem seperti ini harus dikembangkan lebih. Walaupun capek harus benahi,” pungkasnya. 

Indonesia melaju ke Piala Asia 2023 usai mengalahkan Nepal 7-0 di laga terakhir babak kualifikasi putaran ketiga Grup A. Mereka lolos dari jalur lima runner-up terbaik. 

Ini merupakan kali pertama bagi Indonesia kembali mentas di Piala Asia setelah menanti 15 tahun.

Editor : Abdulloh Hilmi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut