get app
inews
Aa Read Next : Jalan Nasional Tapanuli Selatan-Madina yang Ambles Akibat Banjir Bandang Sudah Dapat Dilintasi.

Paripurna Istimewa HUT ke-24 Madina, Pejabat Pemkab Madina Kenakan Pakaian Adat Natal

Jum'at, 10 Maret 2023 | 02:54 WIB
header img
HUT Madina Bupati dan Istri kenakan Baju Adat.

Panyabungan, iNews.id – Namanya Sidang Paripurna Istimewa HUT ke-24 Kabupaten Mandailing Natal (Madina), peserta sidang  pun tampil berbeda dari biasanya. Mereka mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah.

Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution dan Ketua TP PKK Madina Eli Mahrani mengenakan busana adat Natal, wilayah pantai barat Madina. Sementara Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi Nasution mengenakan busana ada pengantin Mandailing seperti bulang lengkap dengan aksesorisnya.

Lain halnya dengan Ketua DPRD Madina Erwin Efendi Lubis. Pimpinan sidang paripurna istimewa ini mengenakan busana adat Jawa. Begitu juga anggota Forkompimda dan para pimpinan OPD, masing-masing mengenakan pakaian adat berbagai daerah lainnya.

Sidang paripurna istimewa HUT ke-24 Kabupaten Madina ini dihelat di Gedung Serba Guna, Panyabungan, Kamis (9/3/2023). Agenda sidang ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT ke-24 Madina yang mengusung tema: Mewujudkan Infrastruktur dan Kemandirian Ekonomi.

Sebelum bupati dan wakil bupati hadir, peserta dan undangan sejak pagi sudah mulai memadati tempat sidang. Terlihat hadir beberapa mantan pejabat di lingkungan Pemkab Madina.

 

Editor : Khansa Fadli

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut