get app
inews
Aa Text
Read Next : Buaya Raksasa Berbobot 200 Kg Ditangkap Warga Madina, 5 Orang Tewas Dimangsa

Wabup Ajak Orangtua di Madina Untuk Ingatkan Anak Rajin Membaca Al-Quran

Minggu, 09 April 2023 | 07:32 WIB
header img
Suasana malam Nuzulul Quran di Masjid Agung Nur Ala Nur, Kecamatan Panyabungan, Madina, Sumut, Jumat (7/4/2023).

Panyabungan, iNews.id - Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution mengajak masyarakat Madina memaknai malam Nuzulul Quran atau malam 17 ramadhan untuk lebih bertaqwa dan menjadikan Al-Quran sebagai pedoman dan petunjuk dalam hidup.

"Kami mengajak masyarakat Madina memaknai Al-Quran sebagai penunjuk kita dalam hidup. Kita sering mengeluh dalam hidup dan sering lupa untuk menjadikan Al-Quran sebagai petunjuk hidup," kata Atika pada acara peringatan malam Nuzulul Quran di Masjid Agung Nur Ala Nur, Kecamatan Panyabungan, Madina, Sumut, Jumat (7/4/2023).

Atika mengatakan malam Nuzulul Quran menjadi satu malam yang nilainnya lebih baik dari pada seribu bulan atau 83 tahun. 

Atika juga meminta orangtua mengajari anak-anak untuk rajin membaca Al-Quran sehingga dapat memaknai dan mengamalkan isi Al-Quran.

"Mari mendidik keluarga untuk mempelajari dan mengamalkan Al-Quran hingga kita terjaga dalam kebaikan," kata Atika.

Atika juga menambahkan Pemkab Madina terus menjalankan program-program keagamaan seperti salat zuhur berjamaah, salat subuh berjamaah dan taraweh.

Editor : Khansa Fadli

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut