get app
inews
Aa Text
Read Next : Buaya Raksasa Berbobot 200 Kg Ditangkap Warga Madina, 5 Orang Tewas Dimangsa

Profil Singkat Ketua DPRD Madina Erwin Efendi Lubis Ditetapkan Tersangka Kasus Seleksi PPPK

Selasa, 11 Juni 2024 | 15:06 WIB
header img
Polda Sumut menetapkan Ketua DPRD Mandailing Natal (Madina) Erwin Efendi Lubis (EEL) sebagai tersangka dugaan kasus suap seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Madina. Foto: Dok/Facebook

MADINA, iNewsMadina - Polda Sumut menetapkan Ketua DPRD Mandailing Natal (Madina) Erwin Efendi Lubis (EEL) sebagai tersangka dugaan kasus suap seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Madina.

Polda Sumut menetapkan Ketua DPRD Madina Erwin Efendi Lubis sebagai tersangka setelah dilakukan pemeriksaan.

"Ya, ditetapkan sebagai tersangka," kata Kombes Hadi Wahyudi, Kabid Humas Polda Sumut saat dikonfirmasi wartawan, Senin, 10 Juni 2024. 

Dalam kasus dugaan suap seleksi PPPK Madina pada tahun 2023 yang lalu ada enam orang tersangka yakni, Kepala BKD hingga Bendahara Disdik Madina Tersangka Seleksi PPPK hingga saat ini menyusul Ketua DPRD Madina. 

Berikut ini profil singkat Ketua DPRD Madina Erwin Efendi Lubis 

Erwin Efendi Lubis,SH lahir pada 16 Desember 1971 sudah menjabat tiga periode sebagai anggota DPRD Madina. Pada periode 2009-2014 Erwin Efendi Lubis terpilih anggota DPRD Madina dari Partai Demokrasi Kebangsaan (PDK). Kemudian pada periode 2014-2019 Erwin Efendi Lubis kembali terpilih anggota DPRD Madina dari Partai Gerindra

Kemudian pada periode tahun 2019-2024 Erwin Efendi Lubis lagi-lagi terpilih sebagai anggota DPRD Madina. Namun karena dia sudah menjadi Ketua DPD Gerindra Madina dan meraih suara terbanyak dirinya mendapat posisi sebagai Ketua DPRD Madina. 

Sedangkan kontestasi pileg yang diselenggarakan pada tanggal 14 Februari 2024,  Erwin Efendi Lubis kembali terpilih sebagai anggota DPRD Madina.

Dari hasil keputusan KPU Madina hasil pileg 2024 di Madina Partai Gerindra unggul memiliki kursi terbanyak sebanyak 7 kursi DPRD Madina dari 40 kursi yang ada.

 

 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut