ASAHAN, iNews.id - Viral ibu rumah tangga di Asahan, Sumatera Utara (Sumut) menjadi korban penipuan give away yang mencacut nama artis Baim Wong. Korban bernama Lena (46) ini pun mengalami kerugian hingga Rp21 juta.
Sebelumnya, Lena membagikan kisahnya di media sosial TikTok. Dalam video tersebut, tampak Lena memberikan sejumlah bukti trasnfer kepada penipu tersebut.
Saat ditemui tim iNews, Lena pun menceritakan awal mula hingga tertipu puluhan juta. Awalnya dia mengetahui postingan give away di beranda Facebook milik temannya yang ternyata telah dibajak.
Dia dihubungi nomor tak dikenal yang mengatasnamakan Baim Wong. Lena dijanjikan uang Rp50 juta hingga motor jika bisa menebak sejumlah pertanyaan dari pelaku.
"Saya chatlah nomor yang di WA itu katanya harus jawab pertanyaan ini mulai dari nama anak Baim Wong, nama istrinya," kata Lena, Minggu (19/3/2023).
"Saya transfer sudah sampai Rp21 juta. Itu uang hasil tabungan kerja," ucapnya lagi sambil menangis.
Namanya terseret kasus penipuan, Baim Wong pun langsung mengonfrimasi hal tersebut. Dia memastikan tidak ada hubungannya dengan hal tersebut.
Baim juga sudah memberikan keterangan di Polda Sumut. Bahkan, suami Paula ini menyebutkan ada pelaku yang sudah ditangkap.
"Banyak yang masih ketipu, prosedur semua sudah saya lakukan. Semoga yang lainnya juga ketangkap," tulis Baim Wong di akun Instagramnya.
Editor : Khansa Fadli