get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Bumi Madina Berkekuatan M4,5

Masalah Sengketa Lahan, Seorang Warga Disiram Air Keras

Rabu, 10 Mei 2023 | 12:58 WIB
header img
Perempuan korban penyiraman air keras di Mandailing Natal saat mendapat perawatan, Selasa (9/5/2023). (Foto: iNews/Ahmad Husein Lubis)

MANDAILING NATAL, iNews.id - Perempuan paruh baya menjadi korban penyiraman air keras di Kabupaten Mandailing NatalSumatera utara, Selasa (9/5/2023). Aksi penganiayaan ini diduga dipicu dendam terkait persoalan sengketa lahan.
 

Akibat kejadian ini, korban berinsial FK (51) mengalami luka bakar di bagian wajah. Dia kini masih menjalani perawatan di rumah sakit dengan kondisi seluruh wajah diperban.
 

Sementara pelaku yang identitasnya sudah dikantongi polisi kini masih dalam pengejaran. Pelaku diketahui berinisial SD dari desa tetangga korban.

"Mertua saya ini sudah diincar. Pas lagi ke sawah langsung disiram, saya gak tahu itu air keras atau apa," ujar Ikhwanuddin, keluarga korban, Selasa (9/5/2023).
 

Korban ini diketahui warga asal Desa Huta Bangun Jae. Dia secara tiba-tiba saja disiram pelaku SD saat akan menuju sawah miliknya. Akibat siraman air keras, kondisi wajah korban melepuh seperti terbakar.

Kapolres Mandailing Natal AKBP Reza Chairul Akbar Siddiq mengatakan, dugaan sementara motif penyiraman ini berlatang belakang dendam terkait sengketa lahan antara korban dan pelaku.
 

Editor : Khansa Fadli

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut