Bocah 8 Tahun Ditemukan Tewas Usai Tenggelam di Pantai Ujung Sibobolga

Wahyudi Aulia Siregar
Seorang bocah bernama Ardiansyah Pasaribu (8) tewas setelah tenggelam di Pantai Ujung Sibolga, Kota Sibolga, Sumatera Utara, Jumat (17/6/2022). Foto ilustrasi SINDOnews

SIBOLGA, iNews.id - Seorang bocah bernama Ardiansyah Pasaribu (8) tewas setelah tenggelam di Pantai Ujung Sibolga, Kota Sibolga, Sumatera Utara, Jumat (17/6/2022). 

Saat itu, Ardiansyah tengah bermain air di pantai yang merupakan muara Sungai Aek Doras itu. 

Bocah warga Jalan Anggrek, Kelurahan Simare-mare, Kecamatan Sibolga Utara, Kota Sibolga itu bermain air bersama tiga temannya Al Fandi (9), Hatta (10) dan Pasha (9). 

"Kejadiannya sekitar pukul 3 sore tadi. Yang pertama kali tahu korban tenggelam yakni ketiga temannya itu. Mereka tidak melihat korban saat naik ke darat usai berenang," kata Kapolres Sibolga, AKBP Taryono Raharja melalui Kasi Humas AKP R Sormin. 

Teman-teman korban, kata Sormin, sudah mencoba untuk mencari korban, namun setelah sekitar setengah jam tak kunjung menemukan korban, mereka melaporkan insiden itu ke orangtua korban. 

"Orang tua korban dan warga ke lokasi langsung melakukan pencarian dan menemukan korban sudah keadaan tak sadarkan diri di sekitar lokasi. Dari telinganya keluar darah dan dari mulutnya keluar buih," sebutnya. 

Korban lalu dilarikan ke RSUD F.L Tobing Sibolga. Setelah mendapatkan pertolongan pertama korban akhirnya dinyatakan meninggal dunia. 

"Saat ini jasad korban sudah dibawa ke rumah duka. Tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Pihak keluarga tidak sudah ikhlas atas meninggalnya korban dan telah membuat surat pernyataan dan tidak akan mempermasalahkannya di kemudian hari. Namun proses penyelidikan tetap dilakukan," tandas Sormin.

Editor : Abdulloh Hilmi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network