Dia menyebutkan bahwa gagasan untuk membuat film LAFRAN muncul dari usulan untuk menjadikan Lafran Pane sebagai Pahlawan Nasional. Sejak usulan tersebut diajukan, riset awal telah dilakukan karena proses pengusulan seseorang sebagai Pahlawan Nasional memerlukan langkah-langkah tertentu seperti seminar, pengakuan dari tempat-tempat yang terkait dengan kehidupannya, testimoni dari kampusnya, serta dari tokoh-tokoh terkait lainnya. Semua ini menjadi bagian penting dalam proses pembuatan film.
"Proses pengusulan Lafran Pane sebagai Pahlawan Nasional telah menjadi bagian penting dalam riset lanjutan untuk pembuatan film ini," paparnya.
Doli menambahkan bahwa kedepannya, KAHMI dan HMI bertanggung jawab untuk mensosialisasikan film tersebut kepada masyarakat Indonesia. Mereka juga akan mengeluarkan surat imbauan dan dorongan agar seluruh anggota KAHMI membantu memperluas penayangan film ini.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta