Lepas Jemaah Umroh, Wabup Minta Saling Jaga di Tanah Suci

Ahmad Chairuman
Lepas Jemaah Umroh, Wabup Minta Saling Jaga di Tanah Suci. (Foto: Humas Madani)

Panyabungan, Madina.iNews.id - Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution melepas 120 jemaah umroh yang berangkat dari Majelis Taklim Baitul Bukhori, Kelurahan Longat, Kecamatan Panyabungan Barat, Madina, Sumut, Selasa (8/11/2022).

Sebelum berangkat, Ustad H Yusuf Amirul atau yang lebih dikenal dengan Tuan Nalomok mengajak para jamaah umroh untuk bersama sama membaca sholawat agar diberi kelancaran, keselamatan dan agar umrohnya makbul.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Bahruddin Juliadi mengatakan dari 120 jamaah umroh yang berangkat terkonfirmasi 77 jemaah berasal dari Tapanuli Selatan.

"Kita berharap seluruh proses dari manajemen umroh dapat diikuti dan protokol masing-masing jamaah dan pihak penyelenggara umroh. Kita tahu ya setelah covid-19 melanda banyak peraturan-peraturan baru di tanah suci," kata Bahruddin.

Pemberangkatan jamaah ini, kata Bahruddin  patut disyukuri, setelah virus covid-19 melanda akhirnya di tahun 2022 umat islam dapat kembali melakukan ibadah di rumah Allah SWT.

Editor : Ahmad Chairuman

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network