Terungkap Kajari Sidimpuan Ikut saat Boyong Tersangka Dugaan Korupsi ADD 2023 dari Ruang Sekda

Indra Mulia Siagian
Sidang praperadilan penetapan status tersangka Mustapa Kamal Siregar dalam kasus dugaan korupsi ADD di PN Padangsidimpuan. Foto: Indra Mulia Siagian

PADANGSIDIMPUAN, iNewsMadina.id - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Padangsidimpuan, Lambok MJ Sidabutar turut serta melakukan jemput paksa Mustapa Kamal Siregar saat berada di ruang Sekretaris Daerah Kota Padangsidimpuan, Letnan Dalimuthe.

Hal itu terkuak saat sidang praperadilan penetapan status tersangka Mustapa Kamal Siregar dalam kasus dugaan korupsi ADD Kota Padangsidimpuan tahun 2023 di Pengadilan Negeri Padangsidimpuan, Jalan Serma Lian Kosong, Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara, Rabu (31/7/2024) pagi. Dalam sidang yang dipimpin Hakim Tunggal, Irfan Hasan Lubis dengan agenda keterangan saksi dari pemohon Mustapa.

Dimana pada sidang ini, pihak pemohon menghadirkan 4 orang saksi yakni Lurah Aek Tampang, Ahmad Jumadi, ASN Pemko Padangsidimpuan,Zulfahmi, tetangga Mustapa, Sri Mulyani, dan Kepala Lingkungan 3, Risman Sianipar.

Sidang praperadilan di Pengadilan Negeri Padangsidimpuan ini dilakukan secara terbuka.

 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network